13.7. Api Penyucian dan Indulgensi

api penyucian

Masalah indulgensi berada di luar cakupan bab ini, tetapi harus dibahas, setidaknya secara singkat, karena hubungannya dengan doktrin api penyucian.

Mengutip Konstitusi apostolik Indulgentiarum Doctrina 1 Januari 1967 dari Paus Paulus VI, Katekismus mendefinisikan indulgensi sebagai ” ‘Indulgensi adalah penghapusan siksa-siksa temporal di depan Allah untuk dosa-dosa yang sudah diampuni’ (Norm 1)” (KGK 1471). Indulgensi tidak mengampuni dosa tetapi menghapus hukuman sementara yang disebabkan dosa ketika orang berdosa menebus kesalahan melalui tindakan doa dan amal. Indulgensi tidak pernah dijual, tetapi penyelewengan-penyelewengan mulai berkembang biak ketika karya-karya amal / sedekah (charitable work of almsgiving) dilampirkan pada indulgensi-indulgensi tertentu; jadi Konsili Trente melarang sedekah dilampirkan pada indulgensi di kemudian hari.1

HARI 227

Mike Aquilina

Gunakan Uangmu Untuk Kebaikan

“Uang adalah akar dari segala kejahatan,” sering kita dengar. Tetapi apa yang sebenarnya dikatakan St. Paulus adalah bahwa “akar segala kejahatan ialah cinta uang” (1 Tim 6:10). St Sirilus dari Yerusalem memberitahu kita bahwa uang dapat digunakan untuk kebaikan atau kejahatan: Kalian, orang Kristen, harus menggunakan milikmu untuk kebaikan, dan kamu akan menuai hasil dari pekerjaanmu.