34. Gereja melarang pengontrol kelahiran untuk mengendalikan kehidupan wanita, dan untuk meningkatkan jumlah umat Katolik

Dunia Modern

Jika peristiwa sejarah seperti Perang Salib dan Inkuisisi telah menjadi sasaran kesalahpahaman dan bahkan distorsi besar oleh para anti-Katolik, padanannya dalam teologi moral adalah penentangan Gereja terhadap kontrasepsi. Pertama-tama, tidaklah benar bahwa Gereja menentang birth control itu sendiri; KB memungkinkan pasangan yang sudah menikah untuk menggunakan pantang berkala dari hubungan seksual untuk “mengurangi” anak-anak mereka atau bahkan membatasi jumlah mereka jika perlu, tetapi ada cara-cara moral untuk mencapai tujuan itu, yang dapat dipilih, dan cara yang tidak bermoral, yang tentu tidak bisa dipilih. Juga tidak benar bahwa Gereja melarang penggunaan kontrasepsi untuk meningkatkan jumlah [umat]nya.